Pewaris Drama Vincenzo! Beberapa Alasan Mengapa Harus Mengikuti Drama Big Mouth

Source : pikiran-rakyat.com
Source : pikiran-rakyat.com

Drama debut comeback dari Lee Jong-suk, Big Mouth saat ini sedang dalam proses penayangannya di channel kesayangan MBC. Menceritakan tentang permasalahan kriminal politik besar pada akhirnya membuat drama yang baru sampai pada episode 7 tersebut mencuri banyak perhatian penggemar drama. Pada akhirnya banyak penikmatnya membahas Big Mouth di dalam media sosial.

Enam Alasan Harus Mengikuti Drama Big Mouth

Setelah 3 tahun hiatus di dunia seni peran Korea Selatan karena harus melaksanakan Wajib Militer, akhirnya Lee Jong-suk kembali melalui drama Big Mouth. Dimana beruntungnya Jong-suk begitu debut comeback langsung mendapatkan penilaian positif terhadap dramanya, bahkan trending di beberapa media sosial. Berikut alasan mengapa Anda harus melihat Big Mouth.

1. Membahas Permasalahan Kriminalitas Besar di Tengah Politik

Source : tribunnews.com
Source : tribunnews.com

Sejak pertama kali dirilis episode pertama, penonton akan disuguhi pokok permasalahan yang sepertinya memang akan sulit dimengerti. Namun semakin memasuki episode selanjutnya, terlihat bagaimana Park Chang-ho menemukan dalang serta mencari permasalahan kriminalitas besar sedang terjadi saat itu.

Jika Anda pernah melihat drama Vincenzo, tentunya akan paham bahwa kasus besar menyangkut politik dimana membutuhkan waktu lama serta menguras banyak pikiran. Oleh sebab itulah mengapa penggemar drama Korea harus mengikuti Big Mouth, terutama bagi para pria yang kemungkinan kecil jarang melihat drakor akan merasa cocok melihatnya.

2. Banyak Konspirasi yang Harus ditebak oleh Penonton

Source : celebrities.id
Source : celebrities.id

Memasuki episode 2 nantinya penonton akan menemukan banyak konspirasi di dalam permasalahan yang tentunya tidak kecil. Meskipun dikenal sebagai pengacara tidak kompeten dan sering kalah dalam mengurus kasusnya, Park Chang-ho juga pandai dalam memecahkan masalah yang sedang dia hadapi hingga difitnah menjadi Big Mouse.

Dimana saat itu dirinya sama sekali tidak mengerti siapa Big Mouse sebenarnya, hingga pada akhirnya dengan berada di penjara semakin membuatnya memecahkan satu per satu teka teki. Sebenarnya sejak episode pertamanya konspirasi tersebut sudah terlihat hanya saja belum terlalu jelas, juga kehadiran Walikota yang mencurigakan berada di sisi mana.

3. Dari Awal Episode sudah Menimbulkan Banyak Pertanyaan

Source : tribunnews.com
Source : tribunnews.com

Alasan harus mengikuti Big Mouth selanjutnya adalah dimana pertama kali melihat di awal episode sudah menimbulkan banyak sekali pertanyaan. Mengapa Chang-ho bisa difitnah hingga bagaimana nasib dirinya yang hampir melakukan pengkhianatan hanya karena uang. Dari situlah mengapa beberapa orang sangat penasaran.

Bahkan beberapa artikel menuliskan Big Mouth merupakan drama dark vibes yang wajib dan dipilih banyak pria karena memang ceritanya tidak monoton. Kedua memecahkan banyak permasalahan tak terduga sampai bertanya-tanya siapakah sebenarnya Big Mouse asli alih-alih digantikan oleh Park Chang-ho melalui jalur difitnah.

4. Menjadi Drama kedua MBC Rating Tinggi setelah Doctor Lawyer

Source : sindonews.net
Source : sindonews.net

MBC memang sepertinya sedang hobi membuat drama bertema dark, karena sebelum Big Mouth juga ada Doctor Lawyer yang ternyata keduanya berjalan bersama menduduki rating tinggi. Seperti diketahui sendiri, Big Mouth merupakan debut comeback dari Lee Jong-suk setelah hampir 3 tahun hiatus karena harus menjalani wajib militer.

Tidak heran jika dramanya pertama setelah lulus wamil, menjadi perhatian penggemar drama Korea terutama penggemarnya. Oleh sebab itu banyak akun yang membahas Big Mouth, mengingat drama ini menjadi drama kedua MBC dengan perolehan rating tinggi setelah Doctor Lawyer sehingga memang harus Anda ikuti sampai tamat.

5. Dimainkan oleh Aktor dan Artis Ternama Korea Selatan

Source : tribunnewswiki.com
Source : tribunnewswiki.com

Selain Lee Jong-suk, Big Mouth juga diperankan oleh aktor dan artis Korea ternama. Park Chang-ho diceritakan mempunyai istri yang sudah menikah selama 3 tahun, diperankan oleh Im Yoon-ah sehingga menjadi alasan selanjutnya banyak mencuri perhatian. Ada juga Kwak Dong-yeon pemeran pendukung ternama.

Dimana seringkali ikut dalam drama bergenre action kriminal, seperti Vincenzo hingga Monstrous horror thriller. Dalam Big Mouth Kwak Dong-yeon berperan sebagai Jerry yang dicurigai penonton sebagai Big Mouse asli. Selain itu ada juga Kim Joo-hun dan masih banyak lainnya.

6. Ceritanya Tidak Main-main dalam Mengemas Masalah Kriminal Besar

Source : foto.kontan.co.id
Source : foto.kontan.co.id

Dilihat dari episode pertama sudah terlihat bahwa ceritanya tidak main-main, bahkan masih 7 episode penayangan Big Mouth sudah mendapatkan rating 8.3 di imdB. Mengingat untuk mendapatkan rati sebesar itu disana tidaklah mudah. Hal tersebut membuktikan bahwa ceritanya memang bagus juga banyak penggemarnya.

Bagaimana penggemar drama Korea? Sudah melihat Big Mouth, jika belum harus mengikutinya. Mengingat enak alasan diatas diharuskan menyisakan waktu melihatnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *