Film Korea Terbaik Pilihan Netizen Indonesia

Source : style.tribunnews.com
Source : style.tribunnews.com

Dunia perfilman Korea Selatan sejak dulu memang sebenarnya sudah sangat baik. Hal tersebut dibarengi dengan meluasnya Korean Wave di setiap penjuru dunia, sehingga penggemarnya juga semakin banyak dan rumah produksi semakin mengejar film-film berkualitas. Jika membahas tentang film tentunya pilihan terbaik netizen akan sangat di perhatikan dan berikut akan direkomendasikan oleh KTizen.

Enam Film Korea Terbaik Pilihan Netizen Indonesia

Indonesia sendiri menjadi negara dengan ketertarikan pada Korean Wave paling banyak daripada negara lainnya. Tidak heran jika rekomendasi drama Korea dan filmnya tidak pernah salah. Oleh sebab itulah dalam kesempatan kali KTizen ingin membahasnya, dikutip dari laman wolipop.detik.com. Bukan termasuk film baru tetapi kualitasnya tidak main-main, berikut rekomendasinya.

1. Little Forest (2018)

Source : cnnindonesia.com
Source : cnnindonesia.com

Sesuai dengan judulnya, adegan di setiap film ini memang diambil di desa sehingga banyak pemandangan hijau yang menyejukkan mata penontonnya. Sempat ramai dibicarakan di sosial media karena di dalam film tersebut Kim Tae-ri memerankan Hye Won, masak berbagai makanan khas Korea yang terlihat menggugah selera.

Ceritanya sederhana, kisah seorang wanita yang mulai jenuh dengan hiruk pikuk kesibukan di kota besar sehingga memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya di sebuah desa. Hye Won di temani teman-teman masa kecilnya, alam dan makanan ketika berproses menyembuhkan dirinya dari luka serta kejenuhannya dengan rutinitas di kota.

2. Forgotten (2017) Film Unik yang Menggelitik

Source : twitter.com
Source : twitter.com

Sebelum membahas tentang apa film Forgotten, perlu diketahui bahwa film ini meskipun dirilis sejak tahun 2017 tetapi penggunaan alurnya cukup membingungkan. Namun memang itulah inti dari ceritanya. Cukup rumit tetapi sangat seru melihatnya dari awal hingga akhir, ceritanya sederhana terlihat istimewa karena dikembangkan dengan baik.

Menceritakan tentang Jin Seok (Kang Ha-neul) yang pindah ke sebuah rumah bersama keluarganya, ayah, ibu dan kakak laki-lakinya. Kejadian aneh mulai muncul sampai Jin Seok melihat kakaknya diculik. Cerita ini termasuk genre thriller psychological sehingga cukup membingungkan penonton tetapi sangat direkomendasikan ditonton.

3. Parasite (2019) Cerita Sederhana yang Istimewa

Source : kompasiana.com
Source : kompasiana.com

Mengapa diberi judul Parasite? Sama seperti rekomendasi sebelumnya, Parasite adalah film bergenre thriller tetapi tidak terlalu mengerikan. Bercerita tentang seorang anak laki-laki yang berasal dari keluarga sangat miskin, mendapatkan tawaran menjadi guru les privat bahasa Inggris di rumah pengusaha kaya raya.

Dari situlah cerita dimulai, anak lelaki yang diperankan oleh Choi Woo-shik  tersebut akhirnya membawa keluarganya bekerja di rumah tersebut tetapi dengan cara curang. Dari situlah satu per satu misteri mulai terlihat termasuk asisten rumah tangga sebelumnya ternyata juga seorang Parasite di keluarga itu selama bertahun-tahun. Parasite berhasil memenangkan banyak penghargaan bergengsi.

4. Miracle in Cell No.7 (2013)

Source : tribunnews.com
Source : tribunnews.com

Film Korea yang dirilis sudah sejak tahun 2013 tersebut, sampai saat ini banyak sekali di remake oleh berbagai negara termasuk Indonesia. Cerita sangat mengharukan sehingga penilaian penonton pun ketika melihat film tersebut akan menangis tersedu-sedu. Begitu juga dengan banyak versinya di dunia.

Tidak perlu menjelaskan sinopsis terlalu panjang, film yang berkisah tentang seorang ayah disabilitas dituduh menjadi pelaku pemerkosaan. Pria tersebut dipenjara sejak anak perempuannya berumur 9 tahun sampai beranjak dewasa dan berhasil menjadi pengacara ayahnya. Film ini berhasil melambungkan Park Shin-hye sebagai aktris pendatang baru.

5. Pawn (2020)

Source : kompas.com
Source : kompas.com

Dirilis belum lama, film Pawn sendiri mempunyai genre film drama. Dimainkan oleh Sung Dong-Il dan Kim Hee-won. Aktor senior kenamaan Korea Selatan, tidak heran jika Pawn mendapatkan penilaian rating cukup bagus melalui IMDb. Sama seperti film lainnya, sebenarnya cerita sangat sederhana tetapi dikembangkan menjadi istimewa.

Menceritakan tentang kisah anak perempuan Seung Yi, dimainkan oleh Park So Yi yang dijadikan jaminan oleh orang tuanya karena berhutang besar. Film ini berlatar tahun 1993, cerita dimulai dari situ ketika pada akhirnya dua debt collector Doo Seok (Sung Do-Il) dan Jong Bae (Kim Hee-won) membesarkan anak tersebut dan membentuk ikatan keluarga.

6. Kim Ji-young : Born 1982 (2019)

Source : viu.com
Source : viu.com

Sempat menuai kritik dari anti feminis Korea, padahal film Kim Ji-young : Born 1982 diangkat dari novel best seller. Bercerita tentang Kim Ji-young (Jung Yu Mi) melepaskan karirnya untuk menjadi seorang ibu, didampingi suaminya Jung Dae-hyun (Gong Yoo). Sikapnya mulai berbeda karena pergolakan batin.

Itulah enam rekomendasi film terbaik Korea dari netizen Indonesia yang dilansir dari wolipop.detik.com. Semuanya bisa dinikmati bersama keluarga di akhir pekan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *