BLINK Bersiap! BLACKPINK akan Menyapa Indonesia Tahun Depan, Apa yang harus Dipersiapkan?

Source : tirto.id
Source : tirto.id

Setelah menggemparkan dunia musik melalui MV Comeback Pink Venom, BLACKPINK selanjutnya akan merilis album Born Pink. Tidak hanya menggunakan lagu dan album yang mengejutkan penggemarnya saja tetapi keempat member tersebut bahkan akan melakukan World Tour, kabarnya menjadi terbesar. BLINK sudah mempersiapkan apa?

Hal yang Harus Dipersiapkan Menyambut Konser BLACKPINK di Indonesia Tahun 2023

Album dan MV Comeback belum seberapa menggemparkan dengan pengumuman World Tour Born Pink dari BLACKPINK yang ternyata Indonesia kebagian masuk didatangi oleh mereka. Hal tersebut membuat BLINK, fandom penggemarnya sudah mempersiapkan diri dari sekarang. Lalu untuk pemula sebaiknya menyiapkan apa saja? Berikut pembahasan lengkapnya.

1. Mental yang Kuat untuk Mengikuti War Ticket yang akan Terjadi

Source : kumparan.com
Source : kumparan.com

War Ticket ini pasti terjadi ketika ada konser K-Pop di Indonesia, terutama bagi idol yang cukup mempunyai nama seperti salah satunya adalah BLACKPINK. War Ticket adalah dimana baik penggemar maupun non berebut membeli tiket konsernya siapa cepat dia dapat, sehingga terkadang banyak mereka merasa kecewa.

Selain itu sering juga terjadi, ketika proses pembelian dan sudah terjual habis tetapi masih ada beberapa calo menjualnya dengan harga di atas pasarannya. Oleh sebab itu terkadang di dalam peperangan tersebut tidak jarang banyak yang merasa kurang adil. Hal tersebutlah membuat persiapan pertama mental kuat.

2. Pastikan menabung dari Sekarang untuk Membeli Tiket begitu Open Pre-Sale

Source : tribunnews.com
Source : tribunnews.com

Harga tiket konser K-Pop tentunya tidak murah, sama seperti konser-konser band ternama lainnya. Dimana ada tipe untuk menentukan lokasi berdiri atau duduk setiap penontonnya. Biasanya paling mahal bisa mencapai 2 juta lebih, bahkan mungkin bisa hampir 3 juta. Oleh sebab itu hal kedua harus diperhatikan menabung dari sekarang.

Setidaknya masih ada 7 bulan dari sekarang menuju konser, dan biasanya pembukaan pre-sale pembelian tiket dibuka 1-2 bulan sebelumnya. Hitung saja berapa yang harus disisihkan sebelum sampai pada tepat tanggal pembelian tiketnya tersebut. Menabung mungkin bisa menjadi hal harus dipersiapkan kedua.

3. Lightstick yang Masih Berfungsi dengan Baik

Source : ladiestory.id
Source : ladiestory.id

Seperti diketahui bahwa BLACKPINK sudah hampir 2 tahun hiatus dan baru beberapa waktu lalu merilis MV Comeback, sebelum merilis album Born Pink mereka sudah terlebih dahulu merilis Pink Venom. Hal tersebut yang akhirnya menjadikan hal perlu dipersiapkan ketiga adalah lightstick masih berfungsi dengan baik.

Mengingat light stick tersebut masuk ke dalam benda elektronik sehingga ketika sudah lama tidak digunakan tentunya rentan rusak atau salah satu komponennya melemah. Oleh sebab itulah sebaiknya pastikan dahulu light stick Anda masih berfungsi dengan baik, dari lampu hingga koneksi bluetoothnya agar tidak mengganggu keseruan mendatang.

4. Persiapan Lapang Dada jika Tidak Bisa Berkesempatan Mendapatkan Tiket

Source : cewekbanget.grid.id
Source : cewekbanget.grid.id

Selain mental sudah tentunya hal yang perlu diperhatikan selanjutnya lapang dada jika tidak bisa berkesempatan mendapatkan tiket konser BLACKPINK. Kemungkinan mendapat dan kehabisan perbandingannya 2 : 1, sehingga memang besar kemungkinannya Anda tak mendapatkan tiket konsernya.

Oleh sebab itu awal ingin membelinya sebaiknya sudah mempersiapkan lapang dada sehingga ketika tidak mendapatkannya masih bisa melanjutkan kegiatan lainnya. Terkadang fans fanatik merasa sangat menyesal ketika tak mendapatkannya lalu merasa putus asa tanpa alasan pasti. Namun namanya saja fans.

5. Memikirkan Akomodasi bagi BLINK dari Luar Jakarta

Source : parapuan.co
Source : parapuan.co

Poin selanjutnya adalah memikirkan akomodasi bagi BLINK yang berada di luar Jakarta karena memang world tour BLACKPINK jatuh di ibu kota Indonesia. Penggemarnya sendiri di negara ini tidak hanya datang dari Jakarta saja, banyak wilayah lain sudah lama mendambakan BLACKPINK dan konser tahun depan adalah kesempatannya.

Oleh sebab itu bagi Anda yang berada di luar Jakarta, yang harus dipersiapkan selanjutnya tentu saja akomodasi, dari tempat menginap, transportasi hingga budget makan sehari-hari. Namun menurut pengalaman pribadi penulis, melihat konser di ibu kota bisa bermodal nekat tidak perlu menginap di hotel.

6. Membeli Album Born Pink agar Hafal Semua Lagu-lagunya

Source : pikiran-rakyat.com
Source : pikiran-rakyat.com

Sebenarnya tanpa membeli album pun, pastinya BLINK akan selalu hafal semua lagu-lagunya. Namun membeli album tidak perlu masuk ke dalam persiapan pun pastinya semua penggemar mempunyainya jauh-jauh hari sebelum membeli tiket konsernya.

Bagaimana BLINK? Persiapan apa saja yang sudah diamankan sampai detik ini? Tak kalah penting adalah mempersiapkan kesehatan fisik sehingga tubuh fresh saat menikmati konsernya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *