Satu Judul Berbagai Macam Cerita : Our Blues Drama Konsep Kemasan Terbaru dari Drakor

Source : wolipop.detik.com
Source : wolipop.detik.com

Drama yang sedang tayang di Netflix dari tvN, Our Blues memberikan nuansa baru dari sebuah serial Korea. Selain menampilkan beberapa pemeran terbaik, lagi-lagi tvN memberikan sentuhan berbeda dari dramanya karena menceritakan tentang kehidupan masyarakat Jeju dengan sentuhan melankolis kisah percintaan juga kehidupan.

Poin Terbaik Tentang Drama Korea Our Blues yang Baru saja Dirilis

Menjadi pengganti dari drama tvN fenomenal Twenty Five-Twenty One, Our Blues ternyata juga mengambil banyak perhatian dari penggemar drama Korea. Hal tersebut dibuktikan dengan penayangan episode pertama hingga keempat sudah memberikan respon positif dari penontonnya dan berikut poin penting terkait drama terbaru tersebut.

1. Menggunakan Konsep Cerita Serupa dengan Beberapa Film Romantis Hollywood

Source : viki.io
Source : viki.io

Konsepnya memang seperti short stories dari beberapa kisah warga di Pulau Jeju, tentang percintaan dan kehidupan. Keduanya dicampur menjadi sebuah drama menarik untuk dilihat, Our Blues berhasil menghasilkan drakor bernuansa berbeda dari jenis-jenis RomCom lainnya. tvN berhasil memasukkan konsep lain daripada lainnya.

Jika dilihat lagi, konsepnya tersebut mirip dengan beberapa film romantis Hollywood seperti Paris Je T’aime, New York I Love You, Valentine’s Day dan banyak lainnya. Ketiga film tersebut menceritakan 8-11 film pendek kisah percintaan dengan berbagai kisahnya sendiri. Our Blues sendiri mengingatkan akan film-film lawas tersebut.

2. Pengemasan Drama Terbaru dari tvN Berkonsep Berbeda dari Lainnya

Source : tempo.co
Source : tempo.co

Sudah disinggung sebelumnya, bahwa Our Blues memberikan era baru di dunia drama Korea. Hal tersebut karena memang tvN menggunakan konsep berbeda dari lainnya. Memberikan potongan beberapa kisah percintaan dan kehidupan dari warga di Pulau Jeju. Uniknya lagi setiap pemeran utama ceritanya memiliki keterkaitan satu sama lain.

Hal tersebut memang dibuat demikian sehingga meskipun menceritakan beberapa kisah, tetapi tetap terlihat natural memasukkan inti drama tersebut yaitu menceritakan masyarakat Pulau Jeju. Baru sampai episode 4 saja sudah cukup membuat penontonnya sadar bahwa karena wilayahnya kecil, masyarakat satu dan lainnya akan selalu berkaitan.

3. Menampilkan Kim Woo-bin dan Shin Min-ah tetapi Tidak dalam Satu Frame

Source : tempo.co
Source : tempo.co

Poin ketiga adalah tvN berhasil memasukkan pasangan kekasih fenomenal di kalangan selebritis Korea, yaitu Kim Woo-bin dan Shin Min-ah. Namun keduanya tidak dipasangkan dalam satu frame, sehingga tvN memang sengaja membuat mereka lebih natural dalam memainkan perannya masing-masing karena terlihat klise jika memasangkannya.

Selain itu Our Blues merupakan debut comeback drama pertama setelah masa hiatusnya cukup lama dari Kim Woo-bin karena sakitnya dan harus beristirahat. Melihatnya kembali berakting di drama ini membuat penggemarnya cukup lega karena kondisi pria tersebut memang sudah benar-benar sehat serta aktingnya tetap diacungi jempol.

4. Memperlihatkan Sisi Lain dari Pulau Jeju yang Indah

Source : asianwiki.com
Source : asianwiki.com

Pulau Jeju memang terkenal sebagai destinasi terbaik untuk pariwisata ketika mendatangi Korea Selatan. Hal tersebut ternyata menginspirasi drama Our Blues untuk dijadikan latar utamanya serta menceritakan berbagai macam kisah kehidupan bercampur dengan percintaan sehingga semakin menarik untuk dilihat.

Our Blues berhasil menceritakan kehidupan di Pulau Jeju yang indah dengan berbagai sudut pandang, hal tersebut karena realitanya memang seseorang memiliki kisah berbeda-beda. tvN berhasil memberikan nilai hidup di episode pertama bahwa keindahan sebuah tempat tetap akan menyimpan banyak rahasia permasalahan setiap penduduknya.

5. Ceritanya Dijamin Tidak akan Monoton sehingga Penontonnya Tidak Bosan

Source : lifestyle.bisnis.com
Source : lifestyle.bisnis.com

Menceritakan tentang beberapa kisah, membuat Our Blues sejak rilis episode pertamanya sudah dijamin tidak akan pernah bosan mengikutinya. Hal tersebut tentu saja karena menceritakan banyak cerita dari penduduk Pulau Jeju yang terkenal sangat indah. Bahkan di episode pertamanya pun terlihat bahwa keterkaitan cerita satu dengan lainnya.

Hal tersebut lebih membuat menarik drama yang dikabarkan akan hadir dalam 20 episode tersebut. Meskipun masuk ke dalam drama percintaan, tetapi tvN lagi-lagi berhasil mengemasnya dengan sangat apik sehingga penonton tidak akan bosan melihatnya. Bahkan pemerannya pun hadir dari aktor dan artis familiar di dunia drama Korea.

Dengan melihat poin-poin tersebut bisa disimpulkan bahwa tvN berhasil menampilkan kisah berbeda dari sebuah drama Korea. Hal ini membuktikan bahwa eksistensinya memang tidak bisa diadu bersama drama-drama lainnya, kreativitasnya dalam mengusung sebuah cerita selalu membanggakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *