Acara K-Pop Festival Menghadirkan Deretan Bintang Populer

Gambar Acara K-Pop Festival Menghadirkan Deretan Bintang Populer - KTIZEN.COM

Nama K-Pop yang mendunia tidak hanya membuat artis-artisnya populer, tetapi juga semua hal mengenai Korea Selatan. Salah satu momen ajang bertemunya para idola adalah K-Pop Festival. Dalam acara ini, penggemar negari ginseng tersebut bisa menikmati suguhan hiburan dari idola.

Mengenal Acara Super K-Pop Festival

Super K-Pop Festival atau SKF merupakan event yang diselenggarakan pada beberapa negara dunia untuk menghadirkan idol-idol K-Pop ternama. Jenis agenda ini adalah konser dengan tidak hanya satu pengisi acara tapi sejumlah musisi populer ikut merayakannya.

Festival K-Pop terbesar Asia berada di Indonesia, yaitu pada tahun 2019 silam. Semua musisi, boyband dan girlband akan tampil dengan lagu hits andalan mereka dan menghibur semua penggemar. Dalam acara tersebut, semua penggemar akan datang memenuhi tempat event.

SKF menjadi salah satu acara yang banyak penggemar mengharap agar selalu ada setiap tahunnya. Karena pada festival ini, mereka bisa menonton secara langsung dari deretan idol-idol populer Korea Selatan.

Fakta-fakta Seputar Super K-Pop Festival

Event bertabur bintang K-Pop ini menjadi salah satu kebanggan Indonesia karena menghadirkan idol Korea Selatan terpopuler. Dengan begitu, para fans bisa datang tanpa harus pergi ke negara asal idolanya. Berikut adalah fakta-fakta seputar acara tersebut.

1.      Tidak Hanya Sekedar Konser

Persembahan epic berupa festival pasti sangat membuat para fans bahagia. Ada banyak taburan bintang super keren dan populer siap menghibur. Para idol tersebut akan menyanyi lagu-lagu andalan mereka dan siap memukau dengan dance super keren.

Faktanya tidak hanya acara konser saja, tetapi fans juga bisa mengikuti meet and greet dari beberapa pengisi acara. Dalam event ini, penggemar berkesempatan bertemu langsung dan mengobrol dengan bias mereka. Tentu menjadi momen yang tidak boleh Anda lewatkan.

2.      Harga Tiket

Untuk bisa masuk dan menikmati keseluruhan acara festival, maka pengunjung harus membeli tiket terlebih dahulu. Ada beberapa kategori tiket yang bisa Anda pilih dengan banderol harga berbeda-beda. Beberapa pilihan tersebut adalah Platinum (berdiri) dan Seated (duduk).

Berdasarkan acara tahun 2019 silam, SKF memiliki pilihan kategori tiket berdiri lainnya, seperti CAT 1 Festival Gold Rp. 2.67 Juta, CAT Silver 2 Rp. 2.05 Juta. Sedangkan, tiket duduk CAT 3 Bronze Rp 1.54 Juta serta CAT 4 Bronze Rp. 1.02 Juta.

3.      Berharap Jadi Agenda Tahunan

Salah satu acara festival K-Pop terbesar dunia adalah KCon yang selalu hadir setiap tahunnya. SKF (Super K-Pop Festival) juga berharap seperti itu. Konsep dari keduanya juga berbeda. Hal ini agar penonton bisa menikmati acara berbeda dan mengesankan.

Menurut Kim Sung Gon, SKF bisa menjadi agenda tahunan Indonesia yang mulai pada tahun 2019 lalu. Sementara ini, Super K-Pop Festival akan hadir selama tiga tahun. Hal ini juga menjadi harapan besar para fans agar selalu ada sehingga mereka bisa menikmati penampilan idola mereka secara dekat.

4.      Bertabur Bintang Populer K-Pop

Melihat kesuksesan acara pada tahun 2019 yang lalu, Anda bisa lihat beberapa artis yang hadir. Semuanya merupakan idola populer dengan wajah cantik dan tampan. Tidak hanya itu, bakat mereka juga pastinya luar biasa.

Deretan bintang ternama tersebut antara lain, Super Junior D-E, Kyuhyun Suju, Apink, Red Velvet, Lee Hi, NU’EST, Tiffany Young, MOMOLAND, The Boys, Ha Sung Woon, hingga Fromis_9. Semuanya tampil memukau dan berhasil membuat fans teriak kegirangan.

5.      Merupakan Festival Terbesar Asia Tenggara

Indonesia menjadi salah satu negara dengan jumlah penggemar KPop terbanyak dunia. Hal tersebut menjadi latar adanya acara SKF. Dengan event ini, para fans akan memiliki kesempatan menonton dan berinteraksi langsung dengan idolanya.

SKF merupakan festival musik K-Pop terbesar Asia Tenggara yang hadir selama 2 hari berturut-turut. Penyelenggaraan tersebut berada pada Convention Exhibition (ICE BSD) Jakarta. Jumlah penonton sangatlah banyak dengan penampilan artis-artis terkenal.

Demikian informasi mengenai Super K-Pop Festival di Indonesia. Ini menjadi ajang tahunan paling banyak menantinya karena bertaburnya bintang-bintang Korea Selatan.

Exit mobile version